Posted on August 21, 2018
Masih dalam rangkaian hari ulang tahun ke-32, PT Widatra Bhakti pada tanggal 21 Agustus 2018 melakukan pembukaan program bimbingan belajar. Program ini merupakan bagian dari CSR PT Widatra Bhakti. Target peserta adalah anak-anak yatim & dhuafa sekitar lingkungan kantor. Dalam pelaksanaannya Widatra bekerja sama dengan LCC (LP3I Course Center) yang merupakan bagian dari LP3I.
Program ini merupakan program yang baru pertama kali dilaksanakan oleh Widatra, sehingga Widatra baru membuka 1 kelas yang terdiri dari 15 anak kelas 4 dan 5, pesertanya 8 anak dari Yayasan Al Makmur Cikini dan 7 orang dari Yayasan anak Yatim Aisyiah Kalipasir.
Harapannya dengan adanya program seperti ini Widatra berkontribusi dalam mencerdaskan anak bangsa. Proud & Love Widatra.